Kamis, 26 Februari 2015

Jika Satu Saja

Jika kita berpikir tentang satu saja kemungkinan
Jika kita bepikir tentang satu saja kesimpulan
Jika kita berpikir tentang satu saja jawaban
Jika kita berpikir tentang satu saja sebab
Jika kita berpikir tentang ketakutan dan neraka saja
Jika kita berpikir tentang pengampunan dan surga saja
Dunia benar-benar terasa sempit, daun kelorpun terlalu besar
Daun asem masih cukup lebar
Titik…kata yang tepat untuk menggambarkannya
Jika kita terus diragukan dengan satu hal saja, dunia ini laksana komedi putar
Jika kita memelihara satu kekesalan dan kekecewaan saja, dunia ini laksana tungku raksasa dengan bara yang menyala
Jika kita berpikir tentang kesenangan saja, dunia ini seperti dunianya flora dan fauna saja.
Jika kita melihat permasalahan dari satu sudut pandang saja,perlu kita sadari, dunia ini bukanlah lubang kunci
Jika yang kau “satu” kan ( tunggalkan) adalah dzat pemilik alam semesta , itulah dunia yang sesungguhnya,bulat sempurna,penuh warna dan asa
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Senyum Sang Guru

Sejak saat itu, ambisinya untuk membuat karya indah kian meruang. Namun, seolah sang ide bergegas pergi, mood meleleh.   Tumpukan buku, ...